Review Anime: Kimi no Na wa

Hallo Sobat AniFantasi, Kali ini saya akan share artikel yang berjudul Review Anime: Kimi no Na wa, mudah-mudahan isi postingan yang saya tulis ini dapat anda pahami.

Judul Artikel : Review Anime: Kimi no Na wa
Link : Review Anime: Kimi no Na wa

Baca juga


Review Anime: Kimi no Na wa

Anime of The Week : Kimi no Na wa

Kimi no Na wa merupakan sebuah film layar lebar yang sangat populer belakangan ini, kepopuleran ini sangat layak karena film ini merupakan film yang sangat luar biasa dan dapat menduduki peringkat pertama dalam situs Myanimelist jadi anime ini sangat rekomen bagi kalian yang mencari cerita romance yang tidak mainstream.

(+) Plot Cerita Yang Luar Biasa

Anime of The Week : Kimi no Na wa

Menurut saya pribadi Kimi no Na wa merupakan film layar lebar terbaik yang pernah saya tonton dari segi manapun, tidak seperti film yang lain yang hanya menonjol disalah satu aspek tetapi film ini menonjol disegala aspek salah satunya adalah plot. Plot dalamanime ini dikemas dengan sangat apik dan membuat film ini tidak membosankan dan membuat orang yang menontonnya merasa kurang dengan film yang berdurasi hampir 2 jam ini.

(+) Kualitas Grafik Yang Luar Biasa

Anime of The Week : Kimi no Na wa

Dari yang dapat kita lihat dari beberapa gambar diatas, kualitas grafik dalam film ini sangat baik dan cocok dijadikan wallpaper untuk mengimbangi plot cerita yang juga epik. Kualitas grafik dari film ini seimbang dan bahkan lebih bagus dari film Makoto Shinkai sebelumnya yaitu 5CM Per Second, kualitas grafik ini memang jempolan dan tidak perlu di protes lagi.

(+) Cerita Romance Anti Mainstream

Anime of The Week : Kimi no Na wa

Kebanyakan anime romance memiliki plot seperti ini, Bertemu > Berantem > Musuhan > Jalan Bareng > Suka. Dan kebanyakan plot tersebut terjadi di "hampir" setiap anime romance, tetapi dalam film ini hal tersebut tidak diperlihatkan dan kita tetap bisa menikmati sisi romance film ini dalam hal yang tidak biasa dan jarang kita temui di anime romance biasanya.

(+) Dapat Membuat Penontonnya Berpikir

Anime of The Week : Kimi no Na wa

Menit-menit awal saya menonton film ini reaksi yang saya munculkan adalah "hahahaha, ini kayanya cerita romcom biasa deh" dan setelah memasuki pertengahan cerita "itu kok bisa gitu sih gimana caranya, kasian amat mereka berdua ya" dan setelah memasukiending cerita "ohh ternyata gitu, gila keren amat ini film"

Itulah garis besar reaksi yang saya keluarkan selama menonton film ini, dan yang saya tekankan adalah point di pertengahan cerita yang dapat kita semua berpikir keras dan berusaha mencerna cerita ini. Berpikir tentang bagaimana hal tersebut bisa terjadi dan semuanya dijelaskan dengan sangat detil menuju bagian akhir cerita.

(+) Salah Satu Masterpiece Buatan Makoto Shinkai

Anime of The Week : Kimi no Na wa

Saya rasa tidak berlebihan jika film ini saya sebut salahh satu masterpiece buatan Makoto Shinkai karena hal-hal yang telah saya jelaskan diatas. Film ini sangat bagus dalam aspek manapun, dan menurut saya lebih bagus dibandingkan karya Makoto Shinkai sebelumnya yaitu 5CM Per Second yang menurut saya juga bagus tetapi masih kalah dibandingkan Kimi no Na wa.

(-) Bagi Sebagian Orang Merasa Romancenya Kurang

Anime of The Week : Kimi no Na wa

Tentu ucapan "Tidak ada yang sempurna di dunia ini" memang terjadi, suatu karya pasti memiliki cacat yang tidak disukai oleh sebagian orang dan itu adalah unsur romance yang terasa kurang dan belum menyesakan hati. Tetapi, menurut saya pribadi unsurromance dalam cerita ini sudah cukup untuk sebuah romance anti mainstream jadi saya bukan termasuk bagian dari orang yang tidak puas itu.

Anime of The Week : Kimi no Na wa

Kimi no Na wa merupakan sebuah film yang sangat saya rekomendasikan bagi kalian semua yang belum menonton film ini. Segala unsur dalam film ini dapat diacungi jempol terutama Makoto Shinkai yang selalu sukses dalam membuat film sejenis ini. Sekian review dari saya mengenai anime ini.

Jika saya boleh memberikan skor pada cerita ini maka saya akan memberikan skor ini :
Story : 10/10
Romance : 8,5/10
Grafik : 9,5/10


AniFantasi - Terima kasih telah membaca artikel Review Anime: Kimi no Na wa
Semoga artikel ini dapat memberi manfaat bagi kita semua. Baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya. Jika anda suka dengan artikel Review Anime: Kimi no Na wa silahkan bagikan artikel ini dengan klik tombol share dibawah ^^
Jika Anda memiliki saran atau kritikan silahkan Hubungi Kami!
Load disqus comments

0 comments