Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011

Hallo Sobat AniFantasi, Kali ini saya akan share artikel yang berjudul Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011, mudah-mudahan isi postingan yang saya tulis ini dapat anda pahami.

Judul Artikel : Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Link : Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011

Baca juga


Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011

Jujur saja, daftar list anime dibawah, saya sangat merekomendasikan untuk sobat tonton langsung. Saya menyukai anime dimulai dengan menonton daftar anime ini. Bukan hanya dari story tetapi dari grafiknya sudah mulai berkembang. Karena itu pada kesempatan kali ini saya akan memberikan rekomendasi top 15 anime terbaik di tahun 2011.

15. Tiger & Bunny
Genre: Action, Comedy, Mystery, Super Power
Episode: 25
Ditayangkan: April 3, 2011 sampai September 18, 2011
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Sinopsis: Sternbild City adalah rumah bagi orang-orang yang disebut "Next" yang menggunakan kemampuan khusus mereka untuk melindungi orang-orang sebagai pahlawan super. Pahlawan ini memecahkan kasus dan menyelamatkan nyawa sehingga mereka bisa memakai logo sponsor atau memperoleh "poin pahlawan." Kegiatan mereka didokumentasikan pada program TV populer yang disebut "Hero TV," yang mencari pahlawan nomor 1 dalam peringkat tahunan. Veteran pahlawan Liar Tiger selalu lebih suka bekerja sendiri, tapi sekarang dia telah diberi rookie Barnaby Brooks Jr, yang memiliki perspektif yang berbeda untuk menjadi superhero.

14. Kami nomi zo Shiru Sekai II
Genre: Comedy, Harem, Romance, Shounen, Supernatural
Episode: 12
Ditayangkan: April 12, 2011 sampai Juni 28, 2011
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Petualangan Keima Katsuragi masih berlangsung, tapi kali ini teman Elsie dan iblis Haqua bergabung. Jika sobat menikmati musim pertama harem anime ini, maka perlu diingat bahwa yang satu ini dianggap sebagai penghibur sebagai prekuel.

13. Nurarihyon no Mago: Sennen Makyou
Genre: Action, Demons, Shounen, Supernatural
Episode: 24
Ditayangkan: Juli 3, 2011 sampai Desember 18, 2011
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011

Musim ke 2 dari anime Nurarihyon no Mago.
Sinopsis: Nura Rikuo tinggal di Ukiyoe Kota seperti siswa SMP pada biasanya. Tapi tidak seperti teman sekelasnya, ia tinggal di rumah tua, gaya Jepang yang dipenihi yokai untuk melayaninya. Tanpa diketahui banyak orang, Rikuo adalah cucu dari Nurarihyon, yang merupakan pemimpin dari semua yokai. Rikuo dianggap sebagai Pewaris ketiga dari Nura Clan, namun ia belum siap untuk mengambil tugas tersebut.

12. Gosick
Genre: Drama, Historical, Mystery, Romance
Episode: 24
Ditayangkan: Januari 8, 2011 sampai Juli 2, 2011
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Victorique tidak pernah pergi ke kelas, dia menghabiskan waktunya di perpustakaan dan mencari tahu cara untuk memecahkan misteri yang belum dia pecahkan. Kemudian dia bertemu Kazuya, seorang pelajar pindahan dari Jepang, dan mereka terlibat dalam kasus yang besar!

11. Gyakkyou Burai Kaiji: Hakairoku-hen
Genre: Game, Psychological, Seinen, Thriller
Episode: 26
Ditayangkan: April 6, 2011 sampai September 28, 2011
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Sinopsis: Setelah peristiwa di Starside Hotel, Kaiji Itou harus menghadapi kehidupannya yang menyedihkan lagi. Ditangkap oleh grup Teiai karena memiliki hutang uang yang banyak pada mereka, Kaiji dijebloskan ke dalam bawah tanah dan harus melakukan kerja paksa dan membayar hutangnya dengan melakukan pekerjaan kasar. Kaiji pun menjadi putus asa ketika memikirkan harus tinggal di lubang neraka itu selama 15 tahun ke depan. Penasaran bagaimana kelanjutan kisahnya?

10. Kimi ni Todoke 2nd Season
Genre: Romance, School, Shoujo
Episode: 12
Ditayangkan: Januari 12, 2011 sampai Maret 30, 2011
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Sinopsis: Kelanjutan dari Season pertama. Sawako Kuronuma dan teman-temannya baru saja naik ke kelas dua SMA dan berada di kelas yang sama lagi. Supaya cerita lebih menarik lagi, seorang siswa pindahan masuk ke kelas mereka, duduk di samping Kuronuma dan siswa itu tertarik padanya. Rintangan apa yang akan dihadapi Sawako dan Kazehaya nanti?

9. Chihayafuru
Genre: Drama, Game, Josei, Slice of Life, Sports
Episode: 25
Ditayangkan: Oktober 5, 2011 sampai Maret 28, 2012
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Sinopsis: Bercerita mengenai perjuangan Ayase Chihaya, seorang anak SMA yang cantik tapi cuek dan bodoh, untuk menjadi juara nasional Karuta (dengan gelar Queen). Kesukaannya pada Karuta dimulai ketika SD, Chihaya dan friendnemy-nya Taichi diperkenalkan pada Karuta oleh Arata, anak pindahan di SD nya, yang dianggap aneh oleh teman sekelasnya karena logat daerahnya, tapi ternyata merupakan cucu dari master karuta.

8. SKET Dance
Genre: Comedy, School, Shounen
Episode: 77
Ditayangkan: April 7, 2011 sampai September 27, 2012
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Sinopsis: Di SMA Kaimei ada sebuah kelompok yang bertugas membantu setiap masalah dan keluhan siapapun di sekolah itu. Bossun, Switch, dan Onihime adalah bagian dari kelompok tersebut. Setiap harinya mereka hanya duduk-duduk santai di ruang klub. Namun,ketika ada yang meminta bantuan, dengan kompak mereka pun membantu menyelesaikan berbagai masalah yang dihadapi baik siswa maupun guru.

7. Nichijou (My Ordinary Life)
Genre : Comedy, School, Slice of life
Episode : 26 Episode
Ditayangkan: April 3, 2011 sampai September 25, 2011
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Sinopsis: Kehidupan sekolah sehari-hari, sejenis itulah. Latar sekolah yang aneh di mana Anda dapat melihat kepala sekolah bergulat rusa atau lengan robot yang menyembunyikan rollcake. Namun masih ada cerita normal, seperti membuat benteng dari kartu atau mengikuti tes yang tidak kau pelajari.

6. Bakuman. 2nd Season
Genre: Comedy, Drama, Romance, Shounen
Episode: 25
Ditayangkan: Oktober 1, 2011 sampai Maret 24, 2012
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Sinopsis: Lanjutan dari anime Bakuman Season 1. Setelah keputusan untuk serialisasi Moritaka dan Akito telah dibuat, mereka diperkenalkan dengan Miura, Editor baru mereka. Pada awalnya, mereka berdua pikir itu lelucon, tapi Hattori memberi tahu mereka sebelum meninggalkan tugasnya. Sementara Miura tidak terlihat seperti orang jahat, dia diberikan ketegasan dan tampaknya khawatir tentang masa depan duo ini.
Baca juga: Rekomendasi Anime Terbaik Yang Terlupakan

5. Ano Hi Mita Hana no Namae wo Bokutachi wa Mada Shiranai.
Genre: Drama, Slice of Life, Supernatural
Episode: 11
Ditayangkan: April 15, 2011 sampai Juni 24, 2011
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Sinopsis: Jinta Yadomi dan teman semasa kecilnya menjadi asing satu sama lain lantaran pasca suatu tragedi. Sekarang setelah mereka semua masuk SMA, sesuatu memaksa penyesalan dan rasa bersalah mereka untuk muncul kembali atas tradegi yang terjadi pada hari itu dan mulai menyimpulkan "hantu" yang muncul dari masa lalu mereka.

4. Natsume Yuujinchou San
Genre: Drama, Fantasy, Shoujo, Slice of Life, Supernatural
Episode: 13
Ditayangkan: Juli 5, 2011 sampai September 27, 2011
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Sinopsis: Takashi Natsume, seorang anak yang mampu melihat youkai. Natsume dan pengawalnya Nyanko-sensei melanjutkan pencarian mereka untuk melepaskan youkai dari kontrak mereka dalam Kitab Friends. Natsume datang untuk berdamai dengan kemampuannya untuk melihat youkai dan berhenti memikirkan hal itu sebagai kutukan. Saat ia menghabiskan lebih banyak waktu dengan teman-teman manusia dan youkai, dia menyadari betapa dia menghargai mereka berdua dan memutuskan tidak harus memilih antara roh dan dunia manusia untuk menjadi bahagia.

3. Hunter x Hunter (2011)
Genre: Action, Adventure, Shounen, Super Power
Episode: 148
Ditayangkan: Oktober 2, 2011 sampai September 24, 2014
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Sinopsis: Menceritakan tentang seorang anak bernama Gon Freecss, yang mengembara untuk menemukan ayahnya yang sudah lama pergi yaitu Ging Freecss. Dan Hunter memiliki bermacam-macam kegiatan fantastis seperti mencari spesies hewan langka atau tak dikenal, berburu harta karun, mengamati tempat-tempat yang belum dijelajahi, atau memburu kriminal yang menjadi buronan.

2. Gintama (2011)
Genre: Action, Comedy, Historical, Parody, Samurai, Sci-Fi, Shounen
Episode: 51
Ditayangkan: April 4, 2011 sampai Maret 26, 2012
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Sinopsis: Kelanjutan dari serial Gintama. Sakata Gintoki, Kagura, Dan Shinpachi Shimura mereka melanjutkan sebagai Yorozuya di Edo yang mana didalamnya terdapat orang-orang aneh, alien yang hidup tidak biasa.

1. Steins;Gate
Genre: Sci-Fi, Thriller
Episode: 24
Ditayangkan: April 6, 2011 sampai September 14, 2011
Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Dan yang menurut saya pantas menjadi anime nomer 1 di tahun 2011 adalah Steins;Gate.
Sinopsis: Ceritanya tentang Okabe Rintarou, Daru dan Mayuri yang mungkin sengaja atau tidak sengaja memodifikasi microwave yang dihubungkan dengan ponsel yang bisa mengirim pesan ke masa lalu. Di saat yang sama mereka mengetahui bahwa Organisasi Riset Eropa dalam Bidang Nuklir dan Fisika Partikel (SERN) juga tengah dalam masa pengembangan mesin waktu, mulai saat itulah mereka adu cepat dengan SERN dalam menciptakan mesin waktu, dan tentunya menyelamatkan nyawa mereka sendiri.

Itu adalah Top 15 Anime Terbaik Di Tahun 2011, bagaimana? Apakah ada dari salah satu daftar diatas yang sudah sobat tonton? Semoga daftar diatas dapat membantu Anda yang mencari anime terbaik di tahunnya.

AniFantasi - Terima kasih telah membaca artikel Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011
Semoga artikel ini dapat memberi manfaat bagi kita semua. Baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya. Jika anda suka dengan artikel Top 15 Anime Terbaik Pada Tahun 2011 silahkan bagikan artikel ini dengan klik tombol share dibawah ^^
Jika Anda memiliki saran atau kritikan silahkan Hubungi Kami!
Load disqus comments

0 comments